Bermula dari sebuah masjid kecil yang dibangun di tepi Jalan Raya Pasar Minggu, Masjid At-Taqwa kemudian menjadi pusat peribadatan masyarakat muslim dari Pejaten Barat dan Pejaten Timur.
Seiring dengan pertambahan jama’ah, akhirnya beberapa tokoh masyarakat di sekitar masjid tersebut mewakafkan tanah mereka untuk membangun masjid yang lebih besar. Maka, pada 1997, berdirilah Masjid Raya At-Taqwa yang diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta kala itu, Soerjadi Soedirja.
Hingga kini, setelah melewati masa 25 tahun melayani jama’ah, DKM Masjid Raya At-Taqwa terus menjaga amanah umat Islam di Pejaten Timur dan Pejaten Barat agar melayani peribadatan dan mengelola masjid sebagaimana fungsi idealnya.
DKM Masjid Raya At-Taqwa, sebagai sebuah organisasi yang bersifat sukarela dan pemberdayaan, mengucapkan terima kasih atas kemurahatian dan donasi bapak/ ibu/ saudara/ saudarai yang diamanatkan kepada Masjid Raya At-Taqwa.
Terkait zakat, kami selalu menyalurkan zakat kepada mustahiq. Adapun infaq non-zakat, kami maksimalkan untuk perbaikan sarana masjid yang berguna untuk memberikan layanan maksimal bagi jama’ah.
Adapun laporan donasi Masjid Raya At-Taqwa dapat kalian cek melalui link berikut ini (link ke Google Sheet):
Lalu, jika kalian ingin berdonasi, baik sebagai zakat atau infaq/ sadaqah, maka silakan hubungi kami, dengan senang hati kami akan membantu:
Bank Mandiri (Norek.1260004120555) a.n Yayasan Masjid Raya At-Taqwa
Bank CIMB Niaga (Norek. 762088648500) a.n Yayasan Masjid Raya At-Taqwa
Langkah-langkah:
Kami sangat ingin mencantumkan nama Anda dalam daftar donatur yang akan kami doakan. Untuk itu, silakan konfirmasikan infaq kalian melalui whatsapp kami:
Visi DKM Masjid Raya At-Taqwa adalah menjadi masjid teladan dalam melayani jama’ah dan umat Islam, dengan prinsip kasih sayang (marhamah), professional, akuntabel, dan transparan.
Note.
Note: Kebutuhan-kebutuhan ini akan kami coret jika sudah ada donatur atau beberapa donatur yang mendukung pengadaannya.
Untuk melayani lebih maksimal, dengan senang hati kami menerima saran dan masukan dari jama’ah sekalian.